Catatan redaksi: Karena kesibukan yang luar biasa banyaknya, tim ICT SMP Muhammadiyah Bantul tidak dapat melakukan update weblog SMP Muhammadiyah Bantul untuk beberapa minggu terakhir. Oleh karena itu, perkenankanlah kami untuk menyampaikan peristiwa dan kegiatan yang terjadi dalam minggu-minggu terakhir dalam bentuk rangkuman ini.
I. Muktamar Seabad Muhammadiyah
Pada tanggal 3-8 Juli 2010, diselenggarakan Muktamar Seabad Muhammadiyah ( info selengkapnya dapat diperoleh melalui website http://www.seabadmuhammadiyah.com/ ). Sebagai salah satu badan amal usaha Muhammadiyah, maka SMP Muhammadiyah Bantul terlibat secara langsung dalam kegiatan istimewa tersebut melalui beberapa jalur, yaitu:
Dengan sumbangsih yang tidak seberapa ini, SMP Muhammadiyah Bantul berharap telah turut andil, seberapapun kecilnya, dalam mensukseskan kegiatan Muktamar Seabad Muhammadiyah.
II. Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)
SMP Muhammadiyah Bantul telah menyelenggarakan Penerimaan Peserta Didik Baru pada tanggal 7-9 Juli 2010. Pada tahun ini, jumlah calon siswa yang mendaftarkan diri ke SMP Muhammadiyah Bantul adalah sebesar 187 calon siswa. Setelah melalui proses penyaringan administrasi dan akademik, maka jumlah calon siswa yang dinyatakan diterima untuk Tahun Ajaran 2010/2011 adalah 152 siswa.
Pada kesempatan ini, SMP Muhammadiyah Bantul mengucapkan selamat kepada para calon siswa yang telah diterima sebagai peserta didik baru.
I. Muktamar Seabad Muhammadiyah
Pada tanggal 3-8 Juli 2010, diselenggarakan Muktamar Seabad Muhammadiyah ( info selengkapnya dapat diperoleh melalui website http://www.seabadmuhammadiyah.com/ ). Sebagai salah satu badan amal usaha Muhammadiyah, maka SMP Muhammadiyah Bantul terlibat secara langsung dalam kegiatan istimewa tersebut melalui beberapa jalur, yaitu:
- Pre-Event Sponsorships: turut mensponsori sejumlah kegiatan lokal pra-muktamar, seperti Jalan Santai, Pasar Murah, dan sebagainya
- Mendirikan stan bersama pada UMY Expo 2010
- Menyediakan lokasi SMP Muhammadiyah Bantul sebagai tempat penginapan bagi peserta Muktamar Ikatan Pelajar Muhammadiyah
Dengan sumbangsih yang tidak seberapa ini, SMP Muhammadiyah Bantul berharap telah turut andil, seberapapun kecilnya, dalam mensukseskan kegiatan Muktamar Seabad Muhammadiyah.
II. Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB)
SMP Muhammadiyah Bantul telah menyelenggarakan Penerimaan Peserta Didik Baru pada tanggal 7-9 Juli 2010. Pada tahun ini, jumlah calon siswa yang mendaftarkan diri ke SMP Muhammadiyah Bantul adalah sebesar 187 calon siswa. Setelah melalui proses penyaringan administrasi dan akademik, maka jumlah calon siswa yang dinyatakan diterima untuk Tahun Ajaran 2010/2011 adalah 152 siswa.
Pada kesempatan ini, SMP Muhammadiyah Bantul mengucapkan selamat kepada para calon siswa yang telah diterima sebagai peserta didik baru.
Komentar
Posting Komentar